Rabu, 23 April 2014

Canon EOS 1DX tercepat, tertinggi, terkokoh



Canon EOS 1DX tercepat, tertinggi, terkokoh

 Dari bentuk fisiknya kekar dan kokoh, tidak ada kesan mainan sama sekali. Lebih mirip tank daripada mobil. Pegangannya sangat keset sehingga tidak mudah lepas dari genggaman. Tombol-tombolnya banyak sekali. Ada juga dua tombol joystick yang mudah digunakan untuk mengganti setting atau titik fokus.
Layarnya ada tiga, lubang tempat kartu memory Compact Flash ada dua. Ada pula tempat untuk baterai yang cukup besar berkapasitas 2400mah yang cukup untuk motret lebih dari seribu jepretan sekali charge. Ada juga tombol shutter, AF-ON, autofocus tambahan untuk memudahkan pemotretan berorientasi vertikal.
- See more at: http://www.infofotografi.com/blog/2012/08/canon-eos-1dx-tercepat-tertinggi-terkokoh/#sthash.g9dVteGs.dpuf

Menu kamera Canon pemula biasanya cuma ada sekitar selusin halaman, di Canon 1DX kurang lebih dua kali lipatnya. Banyak hal yang bisa kita pilih sesuai gaya foto kita. Misalnya kita bisa memilih batasan Auto ISO dan minimum shutter speed. Ada pilihan foto ukuran M dan S dalam bentuk RAW. dan sebagainya.
Sistem autofokus (AF) Canon 1DX luar biasa rumit dan banyak pilihan untuk kustomisasi. Ada beberapa pilihan spesifik yang dianjurkan untuk jenis-jenis olahraga tertentu. Contohnya ada yang cocok untuk tenis, sepakbola, balap sepeda dan senam. Kalau penasaran tentang AF trackingnya bisa baca di sini.
Saya rasa butuh beberapa bulan untuk benar-benar memahami sistem AF kamera ini. Meski rumit, kalau mau yang sederhana juga memungkinkan karena ada pilihan autofocus 61 titik/point, yang mana kameranya akan memilih titik fokus secara otomatis.

vs 1D mk IV

Dibanding Canon 1D mk IV, generasi kamera sebelum kamera ini, 1DX memiliki keuntungan memiliki sensor berukuran full frame, sehingga kualitas foto secara keseluruhan lebih tinggi. Tapi 1DX kehilangan faktor pengali 1.3X jadinya hasil fotonya sedikit lebih lebar.

Kualitas foto

Sebagai kamera kelas atas, kualitas foto Canon 1DX yang saya padukan dengan lensa Canon 24-105mm f/4 L dan 100mm f/2.8 L Macro sangat detail dengan warna-warna yang cerah. Foto di ISO 100-3200 sangat bersih dari noise. ISO 6400-12800 masih sangat lumayan. Diatas 12800, noise mulai mengganggu dan tidak begitu tajam lagi. Ada juga pilihan H1 & H2 yang setara dengan 102400-204800 untuk motret keadaan yang sangat gelap.

Lensa

1DX cocok dengan lensa Canon EF (titik merah) dan tidak bisa memakai lensa Canon EF-S (kotak putih). Kalau bisa gunakan Canon label L untuk mendapatkan potensi terbaiknya.


  • Fotojurnalis terutama dibidang liputan olahraga
  • Fotografer outdoor serius / pro (landscape, travel) yg butuh kamera tangguh di segala medan
  • Gaya-gayaan.. :)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar